Kalah 2-0 dari Persija, Pelatih Persib Yakin Kejar Ketertinggalan

- 23 April 2021, 12:38 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts bersama timnya
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts bersama timnya /Robertalberts/Instagram

SEPUTARBIMA.COM - Persib Bandung menelan kekalahan pada leg pertama final Piala Menpora 2021, Kamis 22 April 2021 kemarin malam.

Tim berjuluk Maung Bandung tumbang dengan skor 2-0 saat berhadapan Persija Jakarta di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Tumbang dengan skor 2-0 dari tim Macan Kemayoran membuat Persib harus bekerja ekstra keras untuk mengejar ketertinggalan pada leg kedua nanti.

Baca Juga: Ini Rekor Pertemuan Persib versus Persija

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menjelaskan, timnya berupaya meraih kemenangan pada laga pertama.

Tapi mereka sukses mencetak gol cepat Braif Fatari membuat timnya kurang fokus. Kemudian gol kedua Persija pun dicetak oleh Taufik Hidayat.

"Saya pikir, Persija layak meraih kemenangan hari ini. Mereka mulai dengan sangat cepat dan agresif dan kami nampak belum siap. Setelah itu, kami berjuang dengan segala cara untuk bermain secara normal," ujar Robert kepada media setelah pertandingan, yang dilansir seputarbima.com dari web resmi Persib Bandung.

Sudah tertinggal 2-0, arsitektur asal Belanda masih percaya timnya masih mampu mengejar ketertinggalan dari Persija. Defisit dua gol bukan sesuatu yang mustahil dikejar. Timnya pun akan berjuang keras agar bisa mengejar dua gol tersebut.

"Satu-satunya alasan adalah karena mereka memiliki waktu istirahat satu hari lebih ketimbang kami. Itu sangat penting di level seperti ini. Kami berusaha, tapi Persija tampil berbahaya dalam serangan balik. Saya tetap menantikan laga selanjutnya untuk mengejar ketertinggalan dua gol itu," tegas mantan pelatih PSM Makassar itu.

Halaman:

Editor: M. Srahlin Rifaid


Tags

Terkini

x